Jus Buah Pare Stabilkan Gula Darah

Ditulis oleh: -
Buah pare yang rasanya pahit ternyata kaya manfaat untuk kesehetan dan bisa menyembuhkan beberapa penyakit yang menjadi momok masyrakat selama ini.

Meskipun buah pare sangat baik untuk menurunkan gula darah, akan tetapi harus diperhatikan penggunaannya apalagi jika Anda seorang diabetesi yang menggunakan obat-obatan untuk mengontrol kadar gula darah.


Jangan sampai lupa untuk memonitor kadar gula darah Anda jika Anda memutuskan untuk memakai pare sebagai tambahan pengontrol kadar gula darah.





Jika Anda sedang dalam pengobatan bersama obat untuk diabetes, sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter Anda sebelum Anda menggunakan buah pare ini bersama dengan obat.

Bukan apa, namun perlu diketahui bahwa obat herbal pare ini sangatlah hebat dalam menurunkan kadar gulu darah, nanti kalau tidak dikonsultasikan ke dokter bisa-bisa malah kadar gula darah menurun drastis kala Anda memakainya secara berlebihan.



Cara Membuat Ramuan:

1. Ramuan.

  • Buah pare diparet atau dihaluskan lalu angkat ekstrak perasan buah.
  • Air perasan ini diminum 3x sehari sampai kadar gula darah normal.




2. Jus Pare.

  • Buat jus pare sebanyak 1,5 ons atau 50 ml sampai 100 ml (3 ons).
  • Bagi menjadi 2 ayau 3 dosis sehari.



Perhatian:
Perlu diingat bahwa jus pare ini sangatlah pahit. Meskipun pare memiliki nilai gizi yang cukup tinggi, sebaiknya jangan diberikan pada anak-anak atau wanita hamil.

Karena anak-anak masih rentan terhadap diare, nanti dikhawatirkan kadar gula si anak akan anjlok. Sedangkan wanita hamil tidak dianjurkan karena buah pare mengandung senyawa yang dapat menggugurkan kandungan.

0 komentar "Jus Buah Pare Stabilkan Gula Darah", Baca atau Masukkan Komentar

Posting Komentar